5 Tips Supaya Website Terhindar Serangan Malware

5 Tips Supaya Website Terhindar Serangan Malware – Tahukah anda, bahwa ternyata website anda juga mempunyai potensi terserang malware. Yang mana, serangan malware sendiri merupakan software yang sengaja dibuat untuk merusak sistem jaringan, server, maupun komputer.

Dan biasanya, ia masuk lewat file file yang anda download lewat browser. Sehingga, setiap pengguna memang harus dan wajib banget berhati-hati ketika tengah berselancar. Yang mana, serangan ini tergolong cukup berbahaya. Karena dapat mencuri berbagai data penting yang ada di website anda.

Maka dari itu, penting sekali mengetahui gimana sih tips supaya website terhindar serangan malware. Bagi yang punya website wajib banget nih tahu dan simak tipsnya. Berikut penjelasannya. 

Tips supaya terhindar serangan malware

Back-up data

Tips pertama adalah back up data. Ya, anda meski selalu membackup data data yang ada pada perangkat dan pada website. Dalam hal ini anda dapat menyimpannya ke penyimpanan tambahan ataupun menggunakan fitur backup yang sudah diberikan oleh pihak web hosting.

Karena biasanya ada kok penyedia hosting yang menyediakannya. Kalau sudah membackup, barulah anda boleh merasa lega. 

Scan Menggunakan Anti malware

Tips kedua yang juga bisa anda lakukan adalah dengan men scan malware menggunakan software malware. Anda perlu menscan keseluruhan perangkat anda. Dengan tujuan, supaya nggak ada lagi malware yang tersisa dan tertinggal.

Biasanya, kegiatan ini akan memakan waktu sekitar seperempat jam -an. Untuk aplikasinya sendiri bisa anda cari di internet atau di Google play store. Karena sejauh ini sudah banyak sekali aplikasi malware yang bisa digunakan. Baik itu yang berbayar ataupun yang gratisan.

Hapus Program Tidak Dikenal

Sebagai pengguna laptop atau komputer, anda meski mencurigai program tidak dikenal yang sudah terinstall di perangkat anda loh. Jika memang ada, apalagi dengan jumlah yang cukup banyak, maka langsung hapus, kemudian uninstall aplikasinya secara permanen, hapus untuk selamanya.

Kalau ada yang masih bingung dengan cara mengecek aplikasi yang tidak dikenalnya bisa lakukan cara yang sederhana berkutat. Yakni dengan membuka file explorer, kemudian klik saja yang tulisan this pc. Lalu pilih computer, dan klik uninstall or change a program. Gampang banget kan?

Memutuskan koneksi internet

Adapun tips lainnya yang juga bisa anda lakukan adalah dengan memutuskan perangkat ke internet. Karena pada umumnya, malware akan masuk lewat internet. Ketika perangkat anda tengah terhubung ke internet, maka akan jauh lebih baik jika diputuskan dulu hubungan internetnya.

Terlebih lagi saat anda sudah mendeteksi atau mencurigai adanya malware yang menyerang perangkat atau website. Dengan memutuskan koneksi internet maka transmisi data ke website akan terhindar.

Menggunakan windows defender

Adapun tips supaya website terhindar malware yang terakhir adalah dengan menggunakan windows defender. Windows defender sendiri merupakan salah satu aplikasi anti malware yangs udah disediakan oleh pihak windows. Alias, program bawaan dari windows nya ya.

Sehingga, anda nggak perlu deh mendownloadnya lagi. Sayangnya, masih lumayan banyak pengguna windows yang belum tahu membuka aplikasinya dan menggunakannya. Tapi tenang saja. Karena cara menggunakannya tergolong sangat mudah kok.

Anda cuma perlu membuka saja bagian settings pada komputer atau laptop yang digunakan. Kemudian pilih yang open windows defender security center, dan pilih yang virus & threat protection. Terakhir klim pada tulisan advanced scan.  Gimana, gampang banget kan? 

Oke, itulah dia sekilas informasi mengenai tips supaya website terhindar malware yang bisa anda lakukan. Tips tipsnya mudah banget kok. Semoga bermanfaat, semoga membantu, dan selamat mencobanya ya. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *