Cara Menghilangkan Icon Obeng Dan Tang di Blog – Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tips dan trik untuk menghilangkan icon obeng yang sangat mengganggu pada tampilan blog anda.
Sebagai pemilik blog tentu kewajiban kita untuk merapihkan blog sedemikian rupa bertujuan agar blog terlihat responsive dan elegant agar terlihat bahwa blog yang kita miliki ini terurus dengan baik, nah salah satu yang sering di pertanyakan oleh para blogger sendiri adalah cara untuk menghilangkan Icon obeng dan tang yang sering kali ada pada tampilan blog kita.
Namun pada dasarnya Icon tersebut adalah fitur dari blogger sendiri yang cukup bermanfaat dalam melakukan pengeditan dengan cepat, pada program HTML fitur ini ditandai dengan kode “quickedit”, Nah bagi anda yang menginginkan hal tersebut agar tidak tampil pada blog, berikut di bawah ini cara untuk menghilangkan icon tersebut :
Cara Menghilangkan Icon Obeng Dan Tang Di Blog
1. Login Ke Blogger
2. Pilih Tema => Edit HTML
3. Letakan Kode Css Berikut Di Bawah Ini Di Atas Kode ]]></b:skin> atau </style>
.quickedit{
display:none;visibility:hidden;}
4. Simpan Tema