Cara membatasi umur followers di akun Instagram – Kadang kala mungkin ada beberapa diantara Anda yang berniat untuk membatasi followers. Terutama untuk kategori umur. Hal ini mungkin dikarenakan nantinya anda akan memposting hal-hal yang tidak boleh dilihat oleh anak kecil atau di bawah umur.
Nah menariknya hal tersebut sudah dapat kita lakukan dengan mudah loh. Karena memang pihak aplikasi Instagram sudah menyediakan fitur batasan umur.
Guna mengantisipasi konten-konten sensitif yang memang tidak boleh diakses oleh mereka yang masih dibawah umur dengan adanya fitur menarik ini semua pengguna Instagram dapat memfilter ataupun menyaring followersnya.
Sehingga dapat menganalisa target pasar yang terdapat di Instagram lebih cepat dan tepat. Lantas Bagaimana cara membatasi umur followers di akun Instagramnya? Buat Anda yang belum tahu caranya bisa simak beberapa cara berikut ini.
Cara memberikan batasan umur di Instagram
Berdasarkan usia
Hal pertama yang masih diperhatikan ialah cara ini hanya berlaku atau bisa digunakan oleh akun Instagram bisnis. Oleh karena itu kalau saat ini akun Anda masih akun pribadi bisa langsung diubah ke akun bisnis dahulu. Kalau sudah baru ikuti cara membatasi umur followers di akun Instagram berikut ini.
Pertama buka aplikasi Instagram Anda kemudian langsung pergi ke profil. Lalu klik icon berbentuk garis 3 agar menemukan banyak menu di dalamnya. Berikutnya masuk ke pengaturan. Lanjutkan dengan mengklik menu bisnis, dan pilih menu usia minimal.
Pada bagian default, klik opsi tambah. Dan sekarang Anda dapat mengisi usia minimal sesuai dengan kebutuhan. Kalau sudah selesai klik lagi icon centang agar menyimpan Perubahan tersebut. Selesai deh. Dan sekarang akun Anda sudah berhasil membatasi umur minimal followersnya.
Secara sederhana dengan fitur ini yang bisa mengikuti akun Anda nantinya hanyalah orang-orang yang usianya di atas angka yang telah anda tentukan. Misal Ketika anda memasukkan umur minimalnya adalah 15 tahun, maka pengguna-pengguna yang usianya masih lebih di bawah 15 tahun tidak dapat melihat konten anda. Gimana keren kan?
Membatasi umur di akun Instagram berdasarkan negara
Kita nggak bisa memungkiri sih bahwasanya pengguna Instagram bukan hanya berasal dari Indonesia saja. Melainkan juga berasal dari belahan dunia manapun. Untuk itu tidak ada salahnya juga untuk membatasi followers anda berdasarkan dengan negara.
Caranya nggak berbeda jauh kok. Karena pertama anda hanya perlu mengalihkan akun pribadi menjadi profil bisnis. Lalu masuk ke bagian pengaturan Instagram. Dan pilih menu bisnis, lanjutan denganmu milih menu usia minimal. Nah di sana terdapat bagian berdasarkan negara, tinggal Anda tab saja Kemudian tambah.
Lalu pilih negara dan juga usia minimal yang anda inginkan. Dan terakhir tinggal klik saja icon centang agar Perubahan tersebut tersimpan dengan sempurna.
Nah itulah dia cara membatasi umur followers di akun Instagram yang patut untuk Anda coba. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.