Cara Membuat Nama Kosong di Twitter, Mudah Banget

Cara membuat nama kosong di twitter yang mudah banget – Ketika berselancar di aplikasi twitter, Anda pasti kerap menemukan banyak sekali akun-akun dengan nama yang unik, cantik, dan menarik. Selain itu, Anda juga pasti pernah melihat akun twitter yang nggak ada namanya, alias kosong kan? 

Biasanya, akun twitter yang namanya kosong memicu rasa penasaran pada kita. Salah satunya adalah, gimana sih cara membuat nama kosong di twitter. Ia kan? Nah, bagi Anda yang merasa penasaran, kayaknya wajib sih ikuti cara membuat nama kosong di twitter yang mudah banget berikut ini. 

Cara membuat nama kosong di twitter

Perlu diketahui, bahwasanya nama kosong di twitter merupakan sebuah fenomena yang sudah ada sejak beberapa tahun terakhir. Twitter sendiri merupakan salah satu medsos yang populer di berbagai kalangan di seluruh dunia.  Karena pada dasarnya, ada segudang fitur menarik yang disediakan oleh pihak developnya.

Nah, untuk nama akun yang kosong memang sempat membuat banyak orang menarik untuk membuatnya juga loh. Karena tergolong unik. Padahal sudah jelas, bahwasanya pihak aplikasi sudah menyediakan syarat dan ketentuan yang meski diikuti dan dipatuhi para penggunanya.

Termasuk meski mengisi nama, supaya berhasil membuat nama. Lantas, kok bisa ada akun yang nggak ada namanya ya? Oke, daripada membuat Anda semakin penasaran, mending langsung simak cara membuat nama kosong di twitter yang mudah banget berikut ini. 

Pertama, buka aplikasi twitter lewat ponsel Anda, dan pastikan kalau Anda sudah login. Kalau belum login, bisa login dulu ya.

Kemudian, pergi ke bagian halaman profil yang Anda miliki. Lalu, klik tombol edit profil, agar bisa mengubah nama kosong, sesuai dengan yang Anda inginkan. Pada bagian kolom nama, silahkan isi dengan menggunakan simbol tanda petik di atas yang satu buah.

Terakhir tinggal klik saja simpan. Hal ini agar perubahannya tersimpan. Dan sekarang, nama akun twitter Anda sudah benar-benar kosong. Gimana, gampang banget kan? 

Itulah dia sekilas mengenai cara membuat nama kosong di twitter yang patut untuk dicoba. Setelah dibuat nama kosong, tapi kok Anda merasa kurang nyaman, tetap bisa kok dikembalikan ke nama yang semula.

Dan caranya, tinggal ikuti saja cara yang tadi, tapi di bagian pengisian kolom nama, tinggal masukkan nama yang diinginkan kembali. 

Oke, semoga bermanfaat, dan selamat mencoba ya. Semoga berhasil.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *